Cara Menemukan IMEI pada Smartphone Xiaomi

Tidak semua orang mengetahui apa itu IMEI dan juga manfaatnya. Banyak pula yang menyepelekan IMEI dari ponsel yang digunakan padahal sebenarnya IMEI bisa menjadi penyelamat saat HP hilang.

Cara Menemukan IMEI pada Smartphone Xiaomi

Setiap vendor ponsel memiliki cara masing-masing untuk memunculkan kode IMEI, nah dalam kesempatan ini kami akan membahas tentang cara menentukan IMEI pada smartphone Xiaomi. Berikut penjelasan lengkapnya!

  1. Melalui Boks Pembelian

Ini merupakan cara paling sederhana. Sebab anda masih dapat mengetahui nomor IMEI bahkan sesudah ponsel hilang atau dicuri, asalkan masih memiliki boks di saat membeli ponsel pertama kali. Umumnya, IMEI ditampilan di bagian bawah boks, namun juga bisa terletak di lembaran manual instruksi.

  1. Melalui menu setting

Langkah ini berlaku jika ponsel masih ada di tangan anda. Setiap ponsel Xiaomi mungkin memiliki navigasi menu berbeda. Penulis memakai ponsel Xiaomi Mi A1 untuk acuannyax. Adapun langkah-langkah yang bisa diterapkan yaitu :

  • Akses menu pengaturan dan klik opsi system
  • Berikutnya, pilih opsi about phone
  • Lalu, scroll ke bawah dan anda bisa menjumpai dua kode IMEI berbeda untuk mewakili sim card berbeda.
  1. Menggunakan kode USSD

Cara ini merupakan cara yang dapat anda lakukan bukan hanya untuk ponsel Xiaomi, namun juga merk ponsel yang lainnya. Caranya pun juga cukup mudah, seperti sedang  melakukan cek sisa pulsa. Ini dia langkahnya :

  • Masuk pada menu telepon
  • Kemudian input kode USSD *#06#
  • Lalu kode IMEI secara otomatis bisa terpampang pada layar ponsel anda.

Diantara beberapa cara yang lain, sepertinya cara ini adalah cara yang paling mudah sebab anda tidak perlu mencari menu setting serta tidak harus menjelajah gudang untuk mencari boks ponsel.

Demikian ulasan mengenai cara menemukan IMEI pada smartphone Xiaomi yang bisa anda lakukan dengan mudah. Berbagai cara, tutorial dan tips digital lainnya bisa anda temukan di laman Haxina.com. Bagi anda yang memiliki permasalahan digital maka anda bisa menemukan solusinya di laman tersebut. Selamat mencoba!